Langsung ke konten utama

Voice Access, Kendalikan Smartphonemu Lewat Suara

Image result for google voice access

Selama kurang lebih dua tahun berstatus Beta, Google akhirnya siap meluncurkan Voice Access di Play Store. Menurut Google, ini adalah aplikasi yang memungkinkan pengguna mengendalikan smartphone tanpa memakai tangan dan hanya memerlukan suara pengguna untuk melakukan perintah.

Aplikasi ini memang ditujukan untuk para penyandang disabilitas, yang terkadang kesulitan untuk melakukan berbagai hal dengan smartphone mereka, seperti mengetik, atau melakukan sesuatu yang mereka tidak tahu caranya. Meski demikian,  aplikasi ini juga dapat digunakan oleh siapapun.

Melalui aplikasi ini, pengguna bisa melakukan navigasi menelusuri sederet aplikasi, membuat dan meng-edit teks, serta berbicara dengan Google Assistant. Menariknya lagi, Voice Access juga menawarkan integrasi yang lebih dalam dengan sistem operasi dan pengendalian aplikasi, seperti “Scroll Forward” atau “Tap Go Back”.

Sayangnya aplikasi ini hanya mendukung bahasa Inggris saja untuk saat ini  Meski begitu, Google berjanji akan menambah bahasa lainnya di masa depan. Jika ingin mencobanya, langsung saja unduh aplikasi Voice Access di Play Store.

 

The post Voice Access, Kendalikan Smartphonemu Lewat Suara appeared first on Teknologi.id.


Voice Access, Kendalikan Smartphonemu Lewat SuaraOctober 31, 2018 at 03:25PM

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Spesifikasi Axioo Pico CJM-D825 Harga Rp 2 Jutaan

Ada yang masih cari laptop Axioo? Kalau iya, mungkin Axioo Pico CJM-D825 ini bisa dicoba. Tapi ini termasuk netbook, karena ukuran layarnya kecil, 10 inci saja. Harga Axioo Pico CJM-D825 ini hanya Rp 2 jutaan saja dan kamu akan bisa mendapatkan spesifikasi yang cukup mempuni. Buat yang belum tahu, laptop merek Axioo ini adalah produk […] The post Spesifikasi Axioo Pico CJM-D825 Harga Rp 2 Jutaan appeared first on LhaGeek.com . Spesifikasi Axioo Pico CJM-D825 Harga Rp 2 Jutaan February 10, 2019 at 11:50AM